.quickedit{ display:none; }

Sabtu, 03 Desember 2011

Lisus Hantam Dua Kecamatan Klaten, Satu Tewas

Korban Lisus

KLATEN, suaramerdeka.com - Angin puting beliung disertai hujan deras, Jumat (2/12) sore menerjang wilayah Kecamatan Cawas dan Trucuk. Semi (75) warga Dusun Nggiteng, Desa Pogung, Kecamatan Cawas tewas akibat tertimpa bangunan rumahnya yang ambruk. "Angin bertiup dari arah barat dan berputar," kata Kadus II Desa Pakisan, Kecamatan Cawas, Suryono, Jumat (2/12).
Sebelum lisus datang hujan deras turun sejak pukul 15.30. Setelah satu jam hujan tidak surut justru semakin deras. Mendadak angin datang dari arah barat dengan kecepatan tinggi berputar menerjang apa saja yang ada. Banyak pohon tumbang di jalan-jalan. Di pekarangan pohon milik warga banyak yang rusak.
Angin baru surut saat hari menjelang petang. Warga mulai berani keluar rumah untuk membersihkan lingkungan. Di desanya tidak ada laporan korban jiwa atau rumah rusak. Yang ada hanya pohon tumbang di jalan. Namun di Jl Raya Posis-Pakisan
sedikitnya enam pohon tumbang menghalangi jalan lintas timur tersebut.
Satu tiang listrik patah sehingga pasokan listrik mati total. Lisus tak hanya menerjang Desa Pakisan, di Desa Pogung, Kecamatan Cawas angin menerjang rumah nenek Semi. Rumah tua itu roboh dan kayu atapnya menghantam korban yang tinggal seorang diri. "Korban meninggal akibat tertimpa kayu atap dan pintu rumah," jelas Kades Pogung, Kecamatan Cawas, Suwanto.
Diduga Korban tertimpa karena tak mampu menyelamatkan diri karena sudah pikun. Seluruh bangunan rumah ambruk dan langsung
dibersihkan warga. Angin, lanjut Suwanto, merusak banyak pohon dan genteng rumah. Satu pohon jati ambruk tetapi tidak mengakibatkan kerusakan. Warga sudah mulai membersihkan dahan dan pohon meski belum seluruhnya karena kondisi gelap.
Akibat putusnya jaringan listrik desa-desa di Kecamatan Cawas yang berbatasan dengan Kabupaten Sukoharjo padam. Kades Bendungan, Kecamatan Cawas, Agus Priyono mengatakan warga kerepotan jika listrik tak segera menyala. Kerusakan hanya pohon yang dahannya patah dan tidak ada rumah.
Sementara balai Desa Tirtomarto, Kecamatan Cawas gentengnya rusak parah dihantam angin dan belum bisa dibenahi. Selain di Cawas, lisus juga menyisir Kecamatan Trucuk di dekatnya. Banyak pohon tumbang dan jaringan listrik putus.
Kapolres Klaten AKBP Kalingga Rendra Raharja melalui Kapolsek Cawas AKP Frans Minarso mengatakan korban tewas sudah dievakuasi dan rumah sudah diupayakan dibersihkan warga. Data di lapangan masih terus dikumpulkan tetapi kerusakan mayoritas pohon.
( Achmad Hussein / CN26 / JBSM )
02 Desember 2011

0 komentar :

Posting Komentar

 

Kumpul Blogger

Klaten Online

Pengikut